Aksi Cepat TNI-Polri Atasi Kebakaran Lahan Di Rawalo

Banyumas – Koramil 16/Rawalo, Koramil 03/Patikraja bekerjasama dengan Polsek Rawalo, Pemcam Rawalo  dan warga bergerak cepat memadamkan api yang membakar lahan seluas 250 meter persegi milik pak Manut, 62 tahun, di RT 3 RW 7 Desa Tambaknegara Kecamatan Rawalo Kabupaten Banyumas. jumat (01/09/2023).


Pada kesempatan itu Danramil 16/Rawalo Kapten Inf Sentot Priyanto menyampaikan bahwa pada saat melintas di jalan utama Cilacap – Banyumas tepatnya di Desa Tambaknegara melihat lahan kebakar, kemudian Danramil menghubungi piket Koramil 16/Rawalo, piket Koramil 03/Patikraja, Polsek Rawalo dan Kecamatan Rawalo untuk minta bantuan.

Sehingga kami langsung bergerak cepat, Koramil Rawalo, Polsek Rawalo dan Camat Rawalo kemudian mendatangi TKP guna memadamkan api yang membakar lahan tersebut yang dibantu oleh warga setempat. Dugaan awal api tersebut berasal dari puntung rokok yang dibuang orang saat melintas.

TNI-Polri bersama warga sekitar berusaha memadamkan api yang membakar lahan kebun tersebut dengan alat sederhana, karena angin kencang dan banyak dedahunan yang kering maka api juga merembet ke lahan milik KAI yang berada di pinggiran rel kereta api.

Kami mengimbau masyarakat sekitar untuk tetap waspada dan siaga mengantisipasi terjadinya kebakaran di sekitar lokasi, mengingat saat ini sedang musim kemarau yang rentan terjadi kebakaran hutan dan lahan, serta tidak sembarangan membuang puntung rokok. Pungkasnya. (AuL).

Belum ada Komentar untuk "Aksi Cepat TNI-Polri Atasi Kebakaran Lahan Di Rawalo"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel